Produk
PT Eterindo Wahanatama Tbk
 
 
KIMIA
 
 

Produk Kimia bukan merupakan produk asing bagi Perseroan, karena sejak 2004 Perseroan mulai memperdagangkan produk-produk kimia, antara lain Specialty Plasticizer, DOP dan PA yang antara lain diproduksi oleh PT AG, Entitas Anak sebelum PT AG memproduksi Biodiesel pada 2005. Walaupun PT AG sekarang tidak memproduksi kimia secara khusus, tetapi Perseroan tetap menjalankan bisnis perdagangan kimia karena prospek usaha perdagangan kimia masih menjanjikan.

Perdagangan Kimia masih memiliki potensi pertumbuhan seiring dengan pertumbuhan kelas ekonomi menengah di Indonesia mendorong peningkatan konsumsi terhadap barang-barang sandang, peralatan rumah tangga yang berasal dari produk kimia. Peningkatan permintaan terhadap produk-produk kimia tersebut akan memberikan peluang kepada Perseroan untuk mengembangkan usaha dalam perdagangan kimia sebagai pemenuhan kebutuhan pasar akan bahan kimia terutama produk kimia khusus. Melihat potensi tersebut, Perseroan akan tetap mengembangkan saluran distribusi tradisional perdagangan kimia dengan dengan menjalin hubungan dengan para pemasok dan pelanggan lama. Di samping itu, Perseroan secara aktif mengembangkan jaringan pemasaran baru baik untuk produk-produk kimia yang sekarang ada maupun produk-produk baru.

 
Gambar-gambar pruduk aplikasi kimia :